Walimurid Keluhkan Uang Rp 2,1 Juta Raib Dari Rekening Program Kartu Indonesia Pintar (KIP) - bregasnews.com - Koran Online Referensi Berita Pantura

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Selasa, 02 Agustus 2022

Walimurid Keluhkan Uang Rp 2,1 Juta Raib Dari Rekening Program Kartu Indonesia Pintar (KIP)

 

Kepala SMPN 5 Brebes Atik Siti Maryam,MPd saat dikonfirmasi terkait hilangnya uang milik salah satu siswa yang bersumber dari program KIP

Bregasnews.com - Nasib sial dialami oleh salah satu anak yang pernah belajar di SMPN 5 Brebes. Ia harus kehilangan uang senilai Rp 2.100.000 yang bersumber dari program Kartu Indonesia Pintar (KIP). Uang tersebut tiba-tiba hilang dari buku rekening setelah orang tua siswa hendak mengambilnya di Bank. 


Atas kejadian itu, yang bersangkutan lalu meminta tolong kepada pihak lain untuk menelusuri keberadaan uang tersebut. Sesuai dengan data yang ada di buku rekening, anak tersebut bernama M. Ridho. 


Menanggapi adanya keluhan dari orang tua siswa, pihak SMPN 5 Brebes mengaku akan menelusuri persoalan tersebut terlebih dulu. Karena tidak mungkin pihak sekolah mengambil uang tersebut yang menjadi hak siswa. "Apalagi untuk pengambilan uang sekarang dilakukan oleh masing-masing penerima program, dengan tetap mendapat surat keterangan dari sekolah,"terang Atik Siti Maryam MPd selaku Kepala SMPN 5 Brebes ditemui di ruang kerjanya, Senin (1/8/2022) kemarin. 


Ia menduga, data milik M. Ridho tersebut tersalip sehingga uang program KIP tidak bisa dicairkan. "Kalau ditarik lagi tidak mungkin. Bisa jadi terselip. Makanya besok kita cek kebenarannya,"tandas Atik.  (Har/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Iklan Disewakan

Laman