Bregasnews.com - Jumat (16/02/2018) pukul 00.00 WIB, debit air sungai pemali sudah di ambang batas siaga, setelah empat hari sebelumnya meluap kini Brebes terancam banjir kembali. Seolah menghantui masyarakat Brebes, belum surut banjir dibeberapa wilayah kini warga khawatir dan telah berjaga-jaga, mereka berkumpul di sekitar tanggul Sungai juga jembatan untuk antisipasi barangkali ada banjir susulan seandainya sungai pemali meluap lagi.
Kita berharap semoga saja air tidak meluap seperti kemarin, tapi melihat kondisi air yang kian naik dan deras terus terang kita jadi khawatir, " tutur Waryun salah seorang warga yang ikut berjaga.
Sementara itu di jembatan pantura sungai pemali beserta titik-titik rawan terlihat beberapa petugas baik TNI / POLRI, dan BPBD Kab Brebes semua ikut memantau bersiaga penuh kali saja terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
Tampak juga pengguna jalan yang sengaja berhenti untuk melihat langsung kondisi debit air sungai pemali sehingga suasana jembatan pantura pemali terlihat begitu ramai.(Rokhim)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar