Tim Keslap Kodim Brebes Latih Anak Anak Teknik Sepak Bola Di Lokasi TMMD - bregasnews.com - Koran Online Referensi Berita Pantura

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Selasa, 10 Oktober 2017

Tim Keslap Kodim Brebes Latih Anak Anak Teknik Sepak Bola Di Lokasi TMMD


Bregasnews.com - Bagi anggota kodim 0713/Brebes nama ini pasti sudah tidak asing lagi, semua anggota pasti mengenalnya.

Dia adalah Kopka Dili yanto yang melaksanakan tugas keseharian di PPK 1 Kodim 0713/Brebes
Dan dalam SATGAS TMMD REG 100 KODIM 0713/Brebes ia bertugas sebagai tim Kesehatan lapangan.

Selain di bidang kesehatan kopka Dili mempunyai hobi bermain sepak bola dan dulunya pernah menjadi salah satu atlet sepak bola sebelum mengabdi kan diri menjadi prajurit TNI.

Di sela-sela tugas keseharian di dalam SATGAS TMMD REG 100, Kodim 0713/Brebes dia menyempatkan diri untuk menularkan ilmu yang di milikinya tentang trik dan cara bermain sepak bola yang benar kepada anak-anak di desa Cikuya yang setiap sore bermain bola di lapangan Cikuya.

Kopka Dili merasa terpanggil dan prihatin melihat antusias anak-anak di desa Cikuya terhadap sepak bola tetapi tidak ada yang mengarahkan dan memberikan bimbingan.

Dan tidak lupa juga di sela-sela istirahat bermain bola kopka dili selalu menanamkan rasa patriotisme dan cinta tanah air serta wawasan kebangsaan kepada anak-anak di desa Cikuya kecamatan Banjarharjo.(tris)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Iklan Disewakan

Laman