
Menurut Danramil 14/Banjarharjo, Kapten Inf. Hartoyo, lembur malam yang dilakukn oleh Satgas TMMD bersama warga itu semata-mata untuk mengejar target. ''Situasinya masih aman, yakni dipastikan semua RTLH yang diprogramkan akan direhab akan selesai selama waktu TMMD. Hanya saja lembur dilakukan supaya segera selesai untuk kemudian segera beralih ke RTLH yang belum sempat disentuh.
Sebagaimana diketahui, di TMMD Reguler 100 Kodim Brebes, salah satu sasaran fisiknya adalah merehab 20 RTLH. Sebuah jumlah yang tidak sedikit mengingat waktu pelaksanaan TMMD hanya satu bulan. Jumlah perehaban RTLH yang mencapai 20 tersebut, merupakan angka terbanyak di pagelaran TMMD yang berlangsung di wilayah Brebes selama ini. (pendim Brebes)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar