Baru Datang Dari Luar Kota, Upik Apresiasi Kinerja Para Satgas TMMD - bregasnews.com - Koran Online Referensi Berita Pantura

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Kamis, 19 Oktober 2017

Baru Datang Dari Luar Kota, Upik Apresiasi Kinerja Para Satgas TMMD


Brebes - Beberapa kali ada sosialisasi TMMD Reguler ke-100 Kodim 0713/Brebes di desanya, Upik memang tidak sempat hadir karena diluar kota. Sehingga wajar jika dia sebagai salah satu staf dari kantor UPK Banjarharjo belum paham dengan apa yang dikerjakan di kegiatan fisik dan non fisik TMMD tersebut.

Saat pulang ke desa, Upik dengan salah satu rekannya menyempatkan melihat dari dekat bagaimana proses pembangunan jalan, jembatan yang sudah berdiri kokoh, pos kamling yang berwarna hijau serta kegiatan jambanisasi dan rehab RTLH yang sedang berlangsung.

Saat itulah, Upik sangat mengapresiasi kerja dari prajurit Satgas TMMD bersama-sama warga.  ''Kalau memang begini faktanya, tidak akan terbantahkan lagi bahwa program TMMD memang sangat bermanfaat bagi warga masyarakat di pedesaan, bukan hanya bagi warga masyarakat yang ada di desa sasaran saja, desa-desa lainpun akan ikut merasakan dampak pembangunan ini,'' pungkasnya.(tris)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Iklan Disewakan

Laman