Bregasnews.com
- Selasa 23 Mei 2017 bertempat di Lapangan Tennis Makodim 0713/Brebes Dandim
0713/Brebes Dan Ketua Persit KCK Cab. XXIII Kodim 0713/Brebes dan Anggota Persit menggelar
kegiatan Olahraga dan acara hiburan bersama bagi Para Perwira Jajaran Kodim
0713/Brebes.
Kegiatan ini merupakan salah satu
upaya Komadan Kodim dalam menjalin hubungan silaturahmi dengan para Perwiranya
sehingga diharapkan dapat meningkatkan kinerja para Komandan Satuan Bawah dalam
membina para anggotanya untuk meningkatkan loyalitas, kinerja dan menghindari
hal-hal pelanggaran atau hal-hal yang terkait dengan masalah hukum. Selain itu
kegiatan bersama ini juga sebagai sarana dari pimpinan dalam menjalin
komunikasi, memberikan instruksi serta menyampaikan penekanan dari Komando Atas
(Panglima Kodam IV/Diponegoro dan Danrem 071/WK) kepada Para Danramil dan Para
Perwira Staf Kodim 0713/Brebes sehingga perintah dari pimpinan sampai kepada
para prajuritnya sampai ditingkat yang terbawah.
Diakhir
acara Dandim
0713/Brebes memberikan arahan kepada Para
Perwira serta Ibu-ibu Persit yang antara lain, kepada Ibu-ibu Persit agar
selalu mendukung masing-masing suaminya dalam melaksanakan tugas pokoknya,
mendidik dan mengarahkan para putra dan putrinya dengan ilmu yang baik dan
bermanfaat serta selalu memenejemen keuangan keluarga (gaji atau penghasilan
usaha keluarga lainnya) dengan mengutamakan kebutuhan utama sehingga para
suaminya dapat melaksanakan tugas pokoknya dengan baik dan tidak menghalalkan
segala macam cara untuk memenuhi kebutuhan harian.
Hal ini, menurutnya, sangatlah
penting karena dengan para suaminya menghalalkan segala upaya memenuhi
kebutuhan keluarga, pastinya para suami/prajurit tersebut rentan akan
pelanggaran/tindak melakukan pidana.
Terakhir ia berpesan untuk
disampaikan kepada seluruh prajuritnya agar meningkatkan dedikasi dalam
melaksanakan tugasnya, loyalitas serta meningkatkan penghasilan keluarga dengan
jalan yang sehat dan tidak melanggar aturan yang berlaku.
Disamping acara ramah tamah yang
diiringi hiburan dan permainan juga disertai olahraga Tennis Lapangan guna
menjalin rasa kekeluargaan antara sesame Keluarga Besar Kodim 0713/Brebes.(Tris)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar