Latihan Menembak Latih Kemampuan Dan Keterampilan Prajurit Wijayakusuma - bregasnews.com - Koran Online Referensi Berita Pantura

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Rabu, 15 Maret 2017

Latihan Menembak Latih Kemampuan Dan Keterampilan Prajurit Wijayakusuma


Bregasnews.com - Prajurit Wijayakusuma Korem 071/Wk selain dituntut sebagai aparat kewilayahan jajaran Kodam IV/Dip dalam melaksanakan tugas pokoknya, prajurit Wijayakusuna dituntut pula untuk mahir dan menguasai pengetahuan dan keterampilan.                       

Dalam rangka meningkatkan kemampuan dan keterampilan prajurit Wijayakusuma, Korem 071/Wk melaksanakan Latihan Menembak Senjata Ringan Semester I TA.2017 selama 2 hari dari tanggal 14 sampai dengan 15 Maret 2017 di Lapangan Tembak Yonif 406/Ck Bojong Purbalingga.                       

"Gelar latihan menembak senjata ringan ini bertujuan guna memelihara dan meningkatkan kemampuan ,keterampilan serta profesionalisme prajurit Korem 071/Wk", papar Danrem 071/Wk Kolonel Inf Suhardi.                       

Pada kesempatan lainnya, Danrem 071/Wk menyampaikan bahwa dalam latihan ini prajurit senantiasa memegang teguh dan memahami petunjuk dan aturan-aturan yang berlaku sesuai tahapan-tahapan prosedur tetap latihan menembak dalam TNI khususnya TNI AD.

Disamping itu, menurut dia, agar prajurit Wijayakusuma senantiasa belajar dan berlatih mengenal dan mengetahui karakteristik senjata yang akan digunakan agar nantinya dalam pelaksanaannya dapat berhasil dengan baik.(Tris)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Iklan Disewakan

Laman