Peserta Bintek Ke Solo Mengaku Dapat Uang Lelah Dari Panitia Penyelenggara - bregasnews.com - Koran Online Referensi Berita Pantura

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Rabu, 16 Februari 2022

Peserta Bintek Ke Solo Mengaku Dapat Uang Lelah Dari Panitia Penyelenggara

 


Bregasnews.com - Salah satu peserta bimbingan teknis pengoperasian aplikasi rencana kegiatan dan anggaran sekolah (Arkas) dan bintek manajemen rencana kegiatan dan anggaran sekolah (Markas) yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Brebes di Hotel Lorin Solo mengaku mendapatkan uang lelah dari panitia penyelenggara. 


"Saya diberi uang lelah, untuk nilainya saya tidak mau menyebutkan,"ujar Endah, salah satu peserta dari Korwil Larangan saat dihubungi melalui Whatsapp, Selasa (15/2/2022). 


Ia mengaku berangkat pada Tanggal, 9 Februari 2022 bersama dengan rombongan Korwil Larangan. Selama disana, lanjut dia, ia mengaku senang karena banyak mendapat ilmu baru dari para narasumber yang berasal dari Universitas Wahid Hasyim (Unwahas). 


Ia bersama peserta lainnya juga mendapat fasilitas yang sangat bagus. "Untuk konsumsi yang diselenggarakan panitia juga sangat memuaskan. Makanannya enak-enak! "tandas dia. 


Sedang untuk fasilitas kamar hotel, lanjutnya lagi, juga sangat nyaman. Dimana tiap-tiap kamar diisi oleh dua orang peserta. "Ya, kamarnya juga sangat luas. Satu kamar diisi dua orang,"tambahnya. 


Disebutkan, sepulang dari Bintek Solo dirinya juga sudah melakukan sweb. Adapun hasil sweb yang dilakukan secara masal sudah dilaporkan ke dinas. 


Sementara Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Brebes Juwita Asmara saat dikonfirmasi terkait anggaran Bimbingan Teknis bagi 800 peserta tersebut mengaku lupa. "Itu bisa ditanyakan langsung ke bagian keuangan mas,"kata Juwita lewat pesan Whatsapp. 


Juwita juga membenarkan kalau kegiatan Bintek di Solo itu bekerja sama dengan Universitas Wahid Hasyim.(hr/red) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Iklan Disewakan

Laman