Tentara Juga Lihai Merangkai Besi - bregasnews.com - Koran Online Referensi Berita Pantura

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Rabu, 18 Oktober 2017

Tentara Juga Lihai Merangkai Besi

Brebes - Apa yang tak bisa dilakukan TNI anggota Satgas TMMD Reguler ke- 100 Kodim 0713/Brebes di Desa Cikuya. Semua pekerjaan yang ada hubungannya dengan bangunan, hampir rata-sata bisa dilakukan oleh para anggota Satgas yang sudah hampir dua pekan berada di desa sasaran TMMD.

Seperti yang dilakukan Kopka Marlan, salah satu anggota Satgas TMMD Reguler ke- 100 Kodim Brebes ini. Dia ternyata tidak hanya mahir dalam fungsi utamanya sebagai seorang prajurit, namun juga mahir dalam melaksanakan fungsi teritorialnya di program progrm TMMD.

Lewat tangan kokohnya, besi yang terberaipun dirangkai memjadi kerangka pilar tiang untuk merehab Rumah Tidak Layak Huni di desa sasaran TMMD. ''Tuntutan sebagai prajurit yang berada di lapangan harus bisa menjalankan fungsi teritorial. Soal merangkai besi untuk tulang tiang ruamh seperti ini sudah makanan saya sehari-hari,'' ungkap Kopka Marlan. (pendim Brebes)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Iklan Disewakan

Laman