Kapolres Brebes AKBP Sugiarto,SIK,SH Msi Terjun Ke Lokasi TMMD Kodim0713/Bbs - bregasnews.com - Koran Online Referensi Berita Pantura

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Senin, 16 Oktober 2017

Kapolres Brebes AKBP Sugiarto,SIK,SH Msi Terjun Ke Lokasi TMMD Kodim0713/Bbs

BREBES - Sosok orang nomor satu di jajaran Polres Brebes, Kapolres AKBP Sugiarto, SIK, SH, Msi, juga menyempatkan diri melihat dari dekat proses pengerjaan sejumlah sasaran fisik di TMMD Reguler ke -100 Kodim 0713/Brebes di Desa Cikuya, Kecamatan Banjarharjo.

Hal itu dilakukan Kapolres Brebes AKBP Sugiarto seusai gelaran upacara pembukaan TMMD Cikuya tersebut. Di sela-sela kunjungannya ke lokasi proyek, dia memastikan akan terjunkan personil untuk ikut membantu pengerjaan proyek fisik di TMMD itu. ''Polres akan terjunkan personil di TMMD Cikuya ini. Kami sudah ploting anggota yang secara bergiliran akan bahu membahu dengan unsur TNI, warga dan pihak-pihak lain yang terlibat di TMMD itu,'' tandasnya.

Sebagaimana diketahui, di gelaran TMMD Cikuya itu, jajaran Polres tidak hanya terjunkan personil di proyek fisik saja, melainkan juga kirimkan sejumlah personil untuk ikut mengisi di program non fisik. Baik dari Satlantas, Satreskrim dan bagian-bagian lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Iklan Disewakan

Laman